You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 77 Hewan Kurban Dilarang Dipotong
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

77 Hewan Kurban Dilarang Dipotong

Puluhan ekor hewan kurban dilarang untuk dipotong. Ini karena hewan-hewan tersebut tidak memenuhi syarat untuk dikurbankan.

Sejauh ini kita sudah temukan 27 hewan sakit dan 50 ekor lainnya tidak cukup umur. Langsung kita tarik agar tidak dipotong

"Sejauh ini kita sudah temukan 27 hewan sakit dan 50 ekor lainnya tidak cukup umur. Langsung kita tarik agar tidak dipotong," ujar Djarot Saiful Hidayat, Wakil Gubernur DKI Jakarta, usai Sholat Idul Adha, di Balai Kota DKI, Kamis (24/9).

Daging Kurban akan Dibagikan ke Warga Rusun

Menurut Djarot, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengerahkan 850 petugas untuk memeriksa kesehatan hewan kurban. Agar saat dipotong dan akhirnya dikonsumsi oleh masyarakat dapat aman.

"Sudah kita kerahkan 850 petugas. Sampai Jumat (24/9) besok melakukan pemeriksaan daging hewan kurban juga supaya aman dikonsumsi," ucapnya.

Petugas melakukan pemeriksaan di rumah potong hewan (RPH) dan juga penampungan yang ada di lingkungan masyarakat. Hingga Rabu (23/9) telah dilakukan pemeriksaan di 1.174 lokasi penampungan se-DKI Jakarta.

"Yang diperiksa untuk sapi sebanyak 19.784 ekor, kambing 52.558 ekor, domba 4.604 ekor dan kerbau 329 ekor," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1461 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1272 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1067 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1006 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati